Article

Pindah Tanggal Pertemuan untuk Dosen

  • Created : 2020-03-17 14:35:29
  • Last Updated: -

Bagi dosen yang ingin memindahkan jadwal pertemuan karena alasan tertentu, dapat memindahkan tanggal, jam atau ruang pertemuan yang ada melalui fitur pindah jadwal. Berikut ini adalah langkah-langkan memindahkan pertemuan dari akun dosen:

  1. Buka Akun Anda, pilih kelas mata kuliah yang akan dipindah, kemudian klik lihat.

    Figure 1

  2. Klik tombol "Pindah".

    Setelah memilih kelas mata kuliah akan tampil detil kelas mata kuliah dan di bawahnya ada list pertemuan. Pertemuan yang sudah dibuka terdapat centang warna hijau di samping tanggal pertemuannya.

    Figure 2
    Anda dapat memindahkan pertemuan yang belum dibuka, baik yang sudah lalu atau yang akan datang.

  3. Pilih tanggal, jam dan ruang jadwal pengganti.

    Pada halaman pindah jadwal, akan disajikan timeline jadwal mengajar Anda yang disajikan menjulur ke bawah. Kelas yang akan dipindah berwarna biru, sedangkan kelas jadwal mengajar Anda berwarna abu-abu. Warna kuning menandakan bahwa ada peserta kelas mata kuliah yang kuliah pada jam tersebut. Anda dapat drag blok ke hari lain seperti ilustrasi di bawah.
    Figure 3

    Timeline disajikan per minggu, untuk pindah ke minggu sebelum/sesudah dapat menggunakan navigasi yang ada pada bagian atas, lalu klik pada waktu dan hari ganti tujuan. Figure 4

    Jika terdapat konlik jadwal mahasiswa, Anda dapat melihat daftar mahasiswa yang konflik jadwal dan mata kuliah konfliknya dengan klik pada link yang berwarna biru.

    Figure 5
  4. Pilih ruang tempat pertemuan pengganti.

    jika tidak ada konflik jadwal mahasiswa, Anda dapat memilih salah satu ruang untuk pertemuan pengganti. Ruang yang disajikan adalah ruang yang tidak digunakan pada jadwal pindah yang baru dan mempunyai kapasitas yang cukup untuk seluruh peserta mata kuliah.

    Figure 6

    Setelah ruang terpilih, klik tombol "Ganti Jadwal" di bawah dropdown pilihan ruang.

  5. Lengkapi form dan pilih "Ajukan Perpindahan"
    Figure 7

    Silakan Anda mengisi isian keterangan.

  6. Setelah pengajuan tersimpan, status pengajuan Anda akan tampil di kolom penggantian.
    Figure 8

    Pindah pertemuan Anda harus disetujui oleh kepala subbagian akademik fakultas masing-masing sebelum Anda dapat melaksanakan pertemuan pengganti.